20 September 2024

Polres Gorontalo Utara Laksanakan giat Jumat Curhat bersama warga didesa molingkapoto

2 min read
Spread the love

gorontalo.tribratanews.com – Gorontalo Utara, Kapolres Gorontalo Utara AKBP Andik Gunawan, S.I.K melalui Waka Polres Lesman Katili, S.H M.H Laksanakan giat Jumat Curhat bersama warga masyarakat desa bertempat di desa Molingkapoto Kec. Kwandang Kab. Gorontalo Utara.

Hadir Dalam Giat IPTU Lukman A. Yunus Kasat Intelkam Gorut, IPDA Ishak Tomayahu Kasie Penmas, IPDA Roman Sunge SH Kbo Intel Gorut, Ardon Paneo Kades Molinggapoto, Arman Kasue tokoh Masyarakat Desa Molingkapoto, Samsudin Mahmud tokoh Agama Desa Molingkapoto dan Masyarakat Desa Molingkapoto.

Kegaiatan Jumat Curhat oleh warga kepada Pimpinan Polri yang ada diwilayah dijadikan sebagai kegiatan rutinitas Polres Dan Polsek jajaran.

Adapun pertanyaan yang menjadi curhatan warga

Masyarakat desa mengapresiasi atas kegiatan Jumat curhat yang dilaksanakan oleh polres Gorontalo Utara karena bisa mendengar langsung keluhan dari masyarakat.

Warga masyarakat desa molingkapoto menanyakan terkait pengurusan SIM apakah sudah bisa di buatkan di polres Gorontalo Utara, terkait pengurusan SIM baru dan memperpanjang SIM.

Pertanyaan bagaimana dengan adanya program Polisi RW di kab Gorontalo Utara.

Terkait penggunaan kendaraan sepeda motor yg menggunakan knalpot racing yg sangat mengganggu masyarakat.

Tanggapan Waka Polres Gorut terkait pertanyaan

Meminta masyarakat untuk menjaga Kamtibmas yg ada di desa molingkapoto Kec. Kwandang Kab. Gorontalo Utara dan sesegera mungkin melaporkan kepada pihak Polsek kwandang apabila terjadi kejadian gangguan Kamtibmas.

Menyarankan agar mengedepankan penyelesaian masalah secara kekeluargaan dengan memberdayakan fungsi Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan aparat Desa.

Terkait dengan kehadiran program Polisi RW ditegah-tengah masyarakat semakin menimbulkan pertanyaan dikarenakan tahun ini mulai berjalan tahapan pemilu sehingga kehadiran Polisi RW yang mampu meredam situasi dilingkungan dusun /RW sehingga hal ini mempercepat penutasan maupun pelayanan kepolisian mulai ditingkat dusun smpai desa.

Terkait dengan pelaksanaan Razia yang dilakukan oleh Sat Lantas Polres Gorut untuk kebijakan tersebut kami polres Gorontalo Utara bukan tidak bisa membijaksanai pengguna jalan dalam hal tidak dapat menunjukkan STNK namun kekhawatiran kendaraan yang di bawa beda dengan STNK yg di tunjukkan dalam foto tersebut.

Dalam penggunaan knalpot racing kami pihak polres Gorontalo Utara akan melakukan sosialisasi kepada bengkel” untuk tidak memasang knalpot racing bagi pengendara sepeda motor. Ucap Waka Polres

Kegiatan Jumat curhat yang digelar oleh Polres Gorontalo Utara merupakan bentuk peran Kepolisian dalam membangun hubungan kemitraan dan pelayanan kepada masyarakat. Giat jumat curhat yang dijadikan oleh polri menjadi agenda rutin untuk menampung curahan hati masyarakat.

You may have missed