20 September 2024

Silahturahmi Dandim 1314 ke Mako Polres di Terima Langsung Kapolres Gorontalo Utara AKBP Andik Gunawan,S.I.K

1 min read
Spread the love

gorontalo.tribratanews.com – Gorontalo Utara, Silahturahmi Dandim 1314 Gorontalo Utara Letkol Inf. Reyner Deny Rudolf Wajong Kepolres Gorontalo Utara Yang di terima langsung Oleh Kapolres Akbp Andik Guwanan, S.I.K. Di Mako Polres Gorontalo Utara. Selasa (09/01/23)

Hadir Dalam Giat kunjungan Lettu Inf. Ida Bagus Pujana, dan Letda Inf. Hidayat Nurcahyo Pasi Intel kodim 1314 Gorut.

Adapun tujuan silaturahmi yang dilaksanakan yakni Membahas terkait dengan pengamanan menjelang pemilu serentak tahun 2024 di wilayah kab. Gorontalo utara.

Meningkatkan silaturahmi dan sinergitas dengan Rekan-rekan Kodim 1314 Gorontalo Utara agar terjalin keakraban sesama personil TNI dan Polri khusunya Polres Gorontalo Utara dan Kodim 1314 Kab. Gorut dalam menjaga Harkamtibmas yang ada di wilayah Hukum Polres Gorontalo Utara.

Dalam Silahturahmi Letkol Inf. Reyner Deny Rudolf Wajong Ke polres Gorontalo Utara merupakan yang kali pertama setelah Mengawali dinasnya sebagai Pimpinan di Kodim 1314 Gorontalo Utara.

Kapolres Mengatakan “Atas kunjungan dan Silahturahmi hari ini, kami berharap ini dapat menjalin kerja sama antar Polres dan Kodim 1314, yang mana Nantinya kami jajaran Polres Gorontalo Utara akan melaksanakan kegiatan secara bersama.” ujar Kapolres

Sementara itu. Kapolres mengucapkan Terimakasih atas Kunjungan Dandim 1314 Gorut dalam rangka menjalin solidaritas dan sinergitas TNI-Polri yang sudah terjalin dengan Baik. Tutup Kapolres

You may have missed