20 September 2024

Polsek Tibawa Laksanakan Tindakan Kepolisian di Lokasi Bencana Longsor diwilayah Botumoputi Tibawa.

Polres Gorontalo – Kepolisian Sektor Tibawa Polres Gorontalo mendatangi dan melakukan tindakan kepolisian dilokasi bencan longsor di wilayah Dusun Polia Desa Botumoputi Kecamatan Tibawa Kabupaten Gorontalo, Selasa (02/07/2024), jam 15.00 wita.

Kapolres Gorontalo AKBP Deddy Herman, SIK, MKP melalui Kapolsek Tibawa Iptu Hayun Ilowa, SH mengungkapkan bahwa hujan yang berlangsung sejak pukul 14.00 wita sampai dengan pukul 16.30 wita diwilayah kecamatan Tibawa, telah berdampak longsor hingga lumpur menutupi badan jalan trans penghubung Kabupaten Gorontalo dengan Kabupaten Gorontalo Utara di Desa Boumoputi.

“adanya curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Tibawa selama beberapa jam, menyebabkan jalur trans Sulawesi di Dusun Polia Desa Botumoputi tertutupi oleh material longsor yang menyebabkan arus lalu lintas sempat terganggu.” Tutur Kapolsek.

Demi keamanan dan keselamatan warga dan pengendara disekitar lokasi, pihak Polsek pun melakukan rekayasa arus lalu lintas, serta membantu warga membersihkan material longsor yang menutupi badan jalan.

“dilokasi bencana, kami melakukan pengaturan kendaraan dan bersama-sama dengan warga membersihkan material longsor demi kelancaran arus kendaraan” jelas Iptu Hayun.

Kapolsek juga menginformasikan bahwa peristiwa tersebut, tidak ada korban, dan pada pukul 17.30 wita, akses jalan sudah bisa dilalui oleh kendaraan, dengan kecepatan yang rendah.

Admin Polres Gorontalo

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.