19 September 2024

Dalam Rangka Hari Jadi Polwan Ke-76 Tahun 2024, Srikandi Polres Gorontalo Gelar Bhakti Religi.

Polres Gorontalo – dalam rangka hari jadi Polisi Wanita (Polwan) ke-76 tahun 2024, jajaran srikandi (Polwan) Polres Gorontalo menggelar kegiatan bakti religi dalam bentuk bersih-bersih tempat ibadah, Jum’at (16/08/2024), jam 08.00 wita.

 Dalam kegiatan itu, para Polwan Polres melaksanakan bersih-bersih lingkungan di Masjid Atta’awun Kelurahan Tenilo dan Gereja Gereja Maranatha Kelurahan Hunggaluwa Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo.

 Aiptu Haina Rivai selaku koordinator Polwan Polres Gorontalo mengutarakan bahwa dalam kegiatan itu, para Polwan membersihkan sekitar Halaman dan dalam bangunan tempat ibadah baik masjid dan Gereja.

 “dalam menyambut Hari Jadi Polwan ke – 76 tahun 2024, kami dari jajaran Polisi Wanita Polres Gorontalo menggelar bersih-bersih tempat ibadah baik Masjid dan Gereja diwilayah Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo” ucap Aiptu Haina.

 Lebih lanjut, Aiptu Haina yang dalam tugas sehari-hari sebagai Kanit Binmas di Polsek Limboto Barat tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kebersamaan dan soliditas dalam menjalankan tugas dan pengabdian dalam memberikan kontribusi positif khususnya para Polwan jajaran Polres Gorontalo bagi masyarakat.

 “kegiatan ini wujud kontribusi positif dan pengabdian kami khususnya para Polwan Polres Gorontalo kepada masyarakat” jelasnya.

 Admin Polres Gorontalo

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.