20 September 2024

AUDIT KINERJA TAHAP I ASPEK PERENCANAAN DAN PENGORGANISASIAN ITWASDA POLDA GORONTALO DI POLRES POHUWATO

gorontalo.tribratanews.com,- Polres Pohuwato.Itwasda Polda Gorontalo melaksanakan Audit kinerja Tahap I di Aula Catur Prasetya Polres Pohuwato, mengingatkan seluruh Satuan Kerja (Satker) dan jajaran agar terus meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelaksanaan program kegiatan dan anggaran melalui aspek perencanaan dan pengorganisasian.

Kegiatan Audit ini diawali oleh sambutan Kapolres Pohuwato AKBP Joko Sulistiono,S.H,.S.I.K,.M.H yang dipimpin oleh Kombes Pol Hery Susanto, S.IK (selaku Ketua Tim Audit).

Hal tersebut disampaikan saat membuka acara Audit Kinerja Itwasda Polda Gorontalo Tahap I TA 2022 dalam Aspek Perencanaan dan Pengorganisasian, di Aula Catur Prasetya Polres Pohuwato Kamis (10/03/22).

Dok. Audit Kinerja

Kombespol Hery Susanto, S.IK juga menambahkan kegiatan ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi organisasi dalam peningkatan kualitas tata kelola tugas Polri serta dapat memberikan keyakinan dalam pencapaian tujuan Polri.

“Tingkatkan integritas maupun sinergi agar perencanaan dan pengorganisasian di Polres Pohuwato itu sudah berjalan pada aturan yang ada sudah dengan rel yang di berlakukan” Imbuh Hery .

Audit kinerja ini lanjut Hery, merupakan salah satu fungsi kontrol agar mekanisme kerja yang ada dilingkungan Polri Khususnya Polres Pohuwato tidak keluar dari rencana yang telah ditetapkan.

“Oleh karena itu kegiatan audit kinerja oleh Tim Itwasda Polda Gorontalo ini merupakan momentum yang sangat baik bagi Polres Pohuwato guna mengetahui sejauh mana kinerja yang sudah dilaksanakan dan yang perlu menjadi perhatian dalam rangka perbaikan“ Jelasnya.

Ditempat yang sama Kapolres Pohuwato menambahkan ucapan terima kasih kepada Tim Auditor Itwasda Polda Gorontalo yang hadir dalam kegiatan tersebut.

“Melalui kegiatan Audit kinerja Tahap I ini mudah-mudah kedepannya pada pelaksanaan tugas dilingkungan Polres Pohuwato dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat tertata dengan baik dan sesuai dengan prosedur yang ada, dengan muaranya Polres Pohuwato memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman dengan baik kepada masyarakat ” Pungkas Kapolres.

Penulis : Hanny

Publis : Masdar

You may have missed