19 September 2024

POLSEK POPAYATO BARAT BERHASIL AMANKAN DIDUGA NARKOTIKA JENIS SABU

Tribratanews.gorontalo polri.go.id-Polres Pohuwato,Kepolisian Sektor Popayato Barat, berhasil mengamankan Diduga Narkotika jenis Sabu Senin, (01/08/2022).

Kapolsek Popayato Barat IPDA Renly H. Turangan, SH., bersama anggota bergerak cepat menuju Pos Molosipat, Perbatasan antara Propinsi Gorontalo dan Sulawesi Tengah.

IPDA Renly mengatakan bahwa Penemuan bermula saat pihaknya mendapatkan Informasi dari masyarakat adanya mobil Rental dari arah Sulawesi Tengah yang membawa Diduga Narkotika Jenis Sabu.

“Dari informasi tersebut dilakukan Penyelidikan bahwa paket tersebut dikirim oleh salah satu Agen Rental yang beroperasi di propinsi Sulawesi Tengah dan Gorontalo, Pada pukul 03.00 Wita (dini hari) melintas mobil Rental yang menjadi Target Operasi masuk wilayah pos perbatasan propinsi Gorontalo, dan langsung dicegat untuk dilakukan pemeriksaan, pada saat melakukan pemeriksaan secara teliti Kapolsek bersama anggota Menemukan satu dus yang dibungkus dengan plastik berwarna merah dan tertera nomor Handphone penerima barang tersebut, serta dilakukan pemeriksaan dari isi dus tersebut terdapat 2 (dua) paket Diduga Narkotika jenis Sabu yang diselip dilipatan celana jeans bagian pinggang lanjut,” ucapnya

Barang yang Diduga Narkotika jenis Sabu tersebut diamankan dan selanjutnya diserahkan ke Satuan Narkoba Polres Pohuwato, guna untuk dilakukan Pengembangan lebih lanjut ,” tutup Renly.

Penulis Hanny

Publis Hanny

You may have missed