20 September 2024

DI BULAN SUCI RAMADHAN 1445 H POLRES POHUWATO MELAKSANAKAN BINROHTAL

gorontalo.tribratanews.com-polres pohuwato polda gorontalo. Personel serta ASN Polres Pohuwato yang beragama Islam Mengikuti Binrohtal (Pembinaan Rohani dan Mental) bertempat di masjid Shirothul Jannah Polres Pohuwato Selasa, (20/03/2024).

Program Rutin Biro Sumber Daya Manusia Polda Gorontalo, tentang Pembinaan Rohani dan Mental, yang ditindak lanjuti oleh Bagian Sumber Daya Manusia Polres Pohuwato guna untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel Polres Pohuwato.

Binrohtal dilaksanakan bertempat di Masjid Shirohtul Jannah Polres Pohuwato, penceramah oleh Ustad Wisno Pakaya, M.Pd. Menyampaikan tema Binrohtal Agama Islam tentang “Keutamaan Bulan Suci Ramadhan dan Amalannya”Kepala Bagian Sumber Daya Manusia Polres Pohuwato Kompol Abadi, S.Hi., M.H., usai kegiatan mengatakan Binrohtal yang dilaksanakan di Polres Pohuwato bukan hanya personel beragama Islam akan tetapi personel beragama Kristen dan beragama Hindu juga melaksanakan Binrohtal ditempat berbeda di Polres Pohuwato yang dilaksanakan secara rutin.

“Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) ini sebagai wadah untuk membentuk karakter personel Polri menjadi lebih humanis, sehingga citra Kepolisian di mata masyarakat di pandang lebih baik.”pungkas Kompol Abadi.

Penulis Hanny

Publis Masdar

You may have missed